Kata-kata Motivasi

Ibrahim an-Nakha’i berkata:
Kebinasaan umat dahulu,
Diakibatkan tiga perilaku
Banyak bicara, banyak makannya,
Serta banyak tidurnya







Hasan Al-Bashri berkata:

Belum dikatakan berilmu, 
Orang yang buruk perilaku
Belum dikatakan beragama,
Orang yang belum bisa lapang dada
Dan belum disebut dekat Ilahi
Orang yang tak pernah berhati-hati

Umar r.a berkata:
Saling mencinta sesama manusia
Adalah wujud akal mulia
Bertanya dengan benar pada ulama
Adalah perwujudan ilmu utama
Dan berfikir masa depan dengan terencana
Adalah wujud sebagian kerja nyata

Abdullah bin Mas’ud r.a. berkata:
Banyak sudah kerugian
Akibat nikmat dan foya foya
Banyak sudah penyesalan
Akibat selalu dipuja-puja
Dan banyak sudah ketentraman
Akibat aib yang terjaga

   Untuk sukses, Anda harus bisa berbicara; untuk berbicara, anda harus percaya diri; untuk percaya diri, anda harus memimpin diri sendiri.
                Ada TIGA hal penting dalam hidup ini.Pertama: mendapatkan apa yang kita inginkan. Kedua: memelihara apa yang telah kita dapatkan. Ketiga: menikmati apa yang telah kita miliki.
                Sukses tidak diukur dari posisi yang dicapai seseorang dalam hidup, tapi dari kesulitan-kesulitan yang berhasil diatasi ketika berusaha meraih sukses.
                Berhati-hatilah dengan pikiranmu, sebab mereka akan menjadi kata-kata. Berhati-hatilah dengan kata-katamu, sebab mereka akan menjadi kebiasaan. Berhati-hatilah dengan kebiasaanmu, sebab mereka akan menjadi karakter. Berhati-hatilah dengan karaktermu, sebab ia akan menentukan nasibmu.
               


0 komentar:

Posting Komentar

 
KEROHANIAN ISLAM SMA NEGERI 2 PATI © 2011 Theme made with the special support of Maiahost for their cheap WordPress hosting services and free support.